logo

Pencarian

SELAMAT DATANG DI PORTAL RESMI PENGADILAN AGAMA MAJENE.       MOTTO KAMI "DISIPLIN DALAM BEKERJA, PRIMA DALAM PELAYANAN".      VISI KAMI "TERWUJUDNYA PENGADILAN AGAMA MAJENE YANG AGUNG".      

SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PENGADILAN AGAMA MAJENE

Website ini adalah portal resmi milik Pengadilan Agama Majene yang berisikan informasi dan berita kegiatan seputar Pengadilan Agama Majene.
SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PENGADILAN AGAMA MAJENE

KAWASAN PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS MENUJU WBK DAN WBBM

KAWASAN PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS MENUJU WBK DAN WBBM

8 NILAI UTAMA MAHKAMAH AGUNG RI

8 Nilai Utama Mahkamah Agung RI
8 NILAI UTAMA MAHKAMAH AGUNG RI

Whistle Blower System

Awasi Dengan SIWAS

Jika anda menemukan dugaan pelanggaran "kode etik" di lingkungan Pengadilan Agama Majene.


Aplikasi yang disediakan oleh Badan Pengawasan Mahkamah Agung RI, untuk melaporkan suatu perbuatan berindikasi pelanggaran yang terjadi di lingkungan Mahkamah Agung Republik Indonesia atau Peradilan dibawahnya.
Awasi Dengan SIWAS

SISTEM INFORMASI PENELUSURAN PERKARA

Cari Tahu Status Perkara Anda

Layanan untuk menelusuri status penanganan suatu perkara pada Pengadilan Agama Majene.
Cari Tahu Status Perkara Anda

E-COURT

Adalah layanan bagi Pengguna Terdaftar untuk Pendaftaran Perkara Secara Online, Mendapatkan Taksiran Panjar Biaya Perkara secara online, Pembayaran secara online dan Pemanggilan yang dilakukan dengan saluran elektronik.
E-COURT

Hati-Hati Terhadap Tindakan Penipuan

Hati-hati terhadap tindakan penipuan yang mengatas-namakan Mahkamah Agung Republik Indonesia pada umumnya maupun Pengadilan Agama Majene.
Hati-Hati Terhadap Tindakan Penipuan

SURVEY KEPUASAN MASYARAKAT

SURVEI KEPUASAN MASYARAKAT (SKM) adalah data dan informasi tentang tingkat kepuasan masyarakat yang diperoleh dari hasil pengukuran secara kuantitatif dan kualitatif atas pendapat masyarakat dalam memperoleh pelayanan dari Pengadilan Agama Majene
SURVEY KEPUASAN MASYARAKAT

Survei Indeks Persepsi Korupsi Pengadilan Agama Majene

Survei Indeks Persepsi Korupsi Pengadilan Agama Majene
Sisa Perkara Tahun Lalu = 0 Perkara   |   Masuk = 178 Perkara   |   Putus = 158 Perkara   |   Dalam Proses = 20 Perkara

Diperbarui Tanggal 03/05/2024

Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika di Pengadilan Agama Majene

Sosialisasi
Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika
di Pengadilan Agama Majene

 

ichal

Berdasarkan surat edaran Sekretaris Mahkamah Agung Nomor 3 tahun 2019, Pengadilan Agama Majene bekerjasama dengan Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Majene melaksanakan Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika, acara berlangsung di ruang rapat Pengadilan Agama Majene (11/04/2019) dengan dihadiri oleh Sekretaris Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Majene Suadi, S.Sos., M.A.P beserta 3 orang pendamping, Ketua, para hakim, dan seluruh ASN di Pengadilan Agama Majene;

ichal

Dalam sambutannya Dewiati, S.H., M.H. menyampaikan terimakasih kepada Badan Narkotika  Kabupaten Majene yang telah bekerjasama secara berkesinambungan karena dalam perjalanannya telah melakukan sosialisasi kedua di Pengadilan Agama Majene sebagaimana tahun 2018 dan melakukan tes urine pada semua ASN dan alhamdulillah hasilnya negatif;

ichal

Lebih lanjut menurut beliau langkah ini diambil sebagai wujud komitmen Pengadilan Agama Majene dalam memerangi Narkoba yang  sudah menjadi musuh bersama bahkan merusak generasi muda, dan berharap bahwa tes urine yang akan dilaksanakan ini sama dengan hasil tahun sebelumnya yaitu negatif sehingga komitmen melawan Narkoba terjaga, diakhir sambutannya beliau menyampaikan semoga  kita semua terhindar dari bujuk rayu narkoba agar kita bisa berkreasi dan berprestasi tanpa mengobankan diri sendiri, say no to drug. Tutupnya sambil mengepalkan tangan.

Sekretaris Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Suadi, S.Sos., M.A.P dalam sambutannya mengapresiasi langkah Pengadilan Agama Majene yang secara periodik menggandeng Badan Narkotika Kabupaten Majene untuk memerangi peredaran gelap narkoba;

ichal

Lebih lanjut beliau menyampaikan bahwa Narkoba merupakan musuh bersama karena  kejahatan narkoba bisa menimpa siapa saja dan penyembuhannya tidak semudah membalikkan telapak tangan karena akan membutuhkan perhatian ekstra dari pengawasannya hingga menjaga pergaulan dilingkungannya dengan ketat;

ichal

Acara dilanjutkan dengan sosialisasi selama 1,5 jam dengan membuka ruang tanya jawab bagi peserta, tercatat dari 16 ASN di Pengadilan Agama mengikuti sosialisasi dengan serius;

ichal

Setelah acara sosialisasi, Badan Narkotika Kabupaten Majene melakukan test urine pada seluruh ASN pengadilan Agama Majene dan  setelah dilakukan pengamatan dari hasil test urine dinyatakan bahwa seluruh ASN Pengadilan Agama Majene “negatif” Narkoba;